Ada Pembuangan Limbah Secara Liar, Warga Rusun ini Sempat Pingsan

Surabaya - Limbah cair diduga Bahan Berbahaya dan Beracun dibuang di saluran air di dekat Rumah Susun Romo Kalisari, Surabaya. Bau menyengat dari limbah tersebut membuat warga rusun pingsan. Pembuangan limbah itu sebut dilakukan sekitar pukul 16.00 WIB, Kamis.

"Dibuangnya kemarin sore," ujar Sunardi, salah satu warga Rusun Romo Kalisari saat dihubungi detikcom, Jumat.

Sunardi mengungkapkan, jika limbah cair itu dibawa oleh truk tangki. Limbah itu dibuang dari jembatan ke saluran air di bawahnya. Lokasi itu berjarak sekitar 150 meter dari rusun. Warga, kata Sunardi, mulai mencium bau menyengat sekitar Pukul 18.00 WIB.

Polisi mengamkan lokasi sekitar Rusun Romo Kalisari/Foto: Istimewa

Bau itu membuat warga mencari sumbernya. Semakin lama bau itu semakin menyengat, kata Sunardi, mengakibatkan sekitar 20 warga pingsan. Dari penelusuran warga, diketahui jika sumber bau menyengat itu berasal dari truk yang sedang membuang sesuatu di jembatan tersebut.

"Kami tak tahu berapa kali truk itu membuang limbah. Tapi warga memergoki satu truk berada di jembatan itu sedang membuang limbah. Warga mengamankan truk itu," kata Sunardi.

Warga rusun juga menghubungi Pemkot Surabaya untuk meminta pertolongan.

20 Penghuni Rusun Romo Kalisari Pingsan Gara-gara Limbah B3Truk yang diduga membuang limbah diamankan/foto: Istimewa

Warga yang pingsan dievakuasi oleh Satpol PP dan Linmas Kota Surabaya ke masjid di Sememi Barat. Sunardi adalah salah satu warga yang ikut pingsan karena mencium bau limbah tersebut.

"Saya pingsan sekitar jam 20.00 WIB, siuman pukul 00.00 WIB. Kami kembali ke rusun jam 04.00 WIB. Masih bau tapi tak menyengat seperti sebelumnya," tandas Sunardi.

detik.com

loading...

Related Posts :

0 Response to "Ada Pembuangan Limbah Secara Liar, Warga Rusun ini Sempat Pingsan"

Posting Komentar

loading...