JAKARTA, - Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah mengatakan, Pemprov DKI Jakarta ingin mempromosikan Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan di Jagakarsa, Jakarta Selatan, di prasarana transportasi, mulai dari terminal bus, stasiun kereta api, hingga bandara di wilayah Jakarta.
Sebab, prasarana transportasi merupakan pintu-pintu masuk menuju Ibu Kota.
"Mesti nanti promosinya itu sampe ke pintu masuk Jakarta, misalnya Halim Perdanakusuma, Cengkareng, pelabuhan, atau terminal, stasiun, itu diinfokan bahwa di Jakarta ini ada salah satu obyek yang namanya Setu Babakan," ujar Saefullah di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Selasa.
Saefullah menuturkan, Setu Babakan ditargetkan menjadi salah satu destinasi wisata bagi wisata lokal dan mancanegara. Namun, banyak hal yang masih harus diperbaiki, mulai dari fisik maupun kegiatan-kegiatan seni dan budaya yang digelar di sana.
"Kami ingin ke depan ini menjadi salah satu destinasi buat para turis, baik domestik maupun internasional yang datang ke Jakarta," kata dia.
Saefullah menyebut, saat ini kondisi fisik Setu Babakan masih memprihatinkan. Dia mengingatkan agar unit pelaksana teknis PBB Setu Babakan selalu memelihara kondisi Setu Babakan.
Baca: Menengok Rumah Adat Betawi di Setu Babakan
Apalagi, ada 83 pegawai harian lepas yang bertugas di sana. Saefullah menilai, pemeliharaan Setu Babakan saat ini masih kurang.
"Saya pikir 83 PHL itu harusnya bisa merawat, yang males-males ganti aja. masih kurang, makanya tadi kami dorong terus supaya ini semuanya kerja," ucap Saefullah.
kompas.com
0 Response to "Pemprov Ingin Setu Babakan Dipromosikan di Terminal Bus hingga Bandara"
Posting Komentar