Bandung - Kapolda Jabar Irjen Agung Budi Maryoto mengajak mahasiswa untuk saling menghargai perbedaan. Cara tersebut menjadi modal guna menjaga keutuhan bangsa.
Hal itu disampaikan Agung saat menjadi pembicara dalam seminar 'Penangkalan Gerakan Radikalisme, Anti Pancasila dan Anti NKRI' di Gedung Politeknik Pos Indonesia di Jalan Sariasih, Kota Bandung, Rabu.
"Kita harus selalu solid, harus memperkecil perbedaan, jangan cari perbedaan tapi cari persamaannya agar tetap solid," kata Agung.
Agung mengatakan bangsa Indonesia memang berbeda-beda. Bahkan di wilayah Jabar sendiri masyarakatnya berasal dari beberapa wilayah di Indonesia.
"Dari tiga puluhan provinsi bisa kumpul di sini. Tentu ada perbedaan. Tetapi kita tidak perlu mencari perbedaannya, tapi cari persamaannya. Jangan mengedepankan egosentrisme daerah masing-masing," tuturnya.
Selain itu, Agung mengatakan ideologi Pancasila perlu menjadi bingkai dalam memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa. Ia mengingatkan masyarakat untuk mengantisipasi kelompok-kelompok yang ingin mengganti ideologi bangsa Indonesia.
"Pancasila harus dijadikan bingkai untuk mempertahankan keutuhan bangsa dari gangguan kelompok-kelompok yang mencoba mengganti ideologi kita," ujar Agung.
detik.com
0 Response to "Kapolda Jabar Ajak Mahasiswa Jaga Keutuhan Bangsa"
Posting Komentar