Jakarta - Belanja adalah hobi dari sebagian besar wanita. Tanpa disadari, barang-barang yang dibeli terkumpul dalam jumlah yang banyak.
Ternyata, barang tertentu yang sering dibeli ini dapat menjadi sebuah investasi yang menguntungkan di masa depan. Apa saja? Berikut ulasannya seperti dikutip dari Tunaiku:
1. Perhiasan
Perempuan memang dikenal sebagai makhluk yang suka bersolek. Maka dari itu, tidak aneh jika sedikit demi sedikit perhiasan terkumpul menjadi sebuah koleksi.
Secara sadar atau tidak sadar, dengan sedikit demi sedikit membeli perhiasan, baik dari golongan logam mulia maupun batu mulia, perempuan yang bersangkutan tengah berinvestasi yang menjanjikan untuk masa depan.
Dalam Dailymail.co.uk dilansir rata-rata perempuan di yang secara rutin berinvestasi perhiasan akan memiliki harta karun di masa depan. Dalam situs tersebut disebutkan bahwa rata-rata perhiasan tersebut akan bernilai hingga £6.000 atau sekitar Rp 102 juta dan jumlah ini akan terus meningkat seiring waktu.
Jumlah yang sangat fantastis bukan?! Hal ini disebabkan karena nilai dari masing-masing koleksi meningkat sekitar £2.000 dalam jagka waktu sepuluh tahun.
2. Sepatu Branded
Bagi penggila fashion, tentu sepatu menjadi barang yang harus matching dengan pakaian yang dikenakan. Tak jarang para fashionista memiliki banyak sekali pasangan sepatu dengan berbagai model yang akhirnya jarang digunakan.
Sepatu-sepatu branded bisa memegang nilai yang dapat meningkat di masa mendatang. Kolektor sepatu akan rela membeli alas kaki vintage dengan harga yang tinggi. Biasanya penjualan sepatu seperti ini dilakukan di situs-situs lelang seperti eBay pada event tertentu.
[infografis:https://www.vidio.com/watch/660979-berani-beda-mengikuti-selera-anak-muda-pria-ini-sukses-hasilkan-kesuksesan]
liputan6.com
0 Response to "5 Barang Koleksi Perempuan yang Punya Nilai Jual Tinggi - Bisnis"
Posting Komentar