5 Pemain Hebat dalam Sejarah Real Madrid - Bola

Madrid - Fans muda Real Madrid mungkin berpikir Cristiano Ronaldo adalah pemain terbaik dalam sejarah klub. Hal itu memang tidak salah, karena mereka memang jadi fans di era Ronaldo.

Bersama Real Madrid, Ronaldo telah memenangkan tiga penghargaan Ballon d'Or. Satu penghargaan Ballon d'Or lainnya telah dia menangkan saat bermain bersama Manchester United pada 2008.

Ronaldo turut membantu Los Blancos memenangkan trofi Liga Champions ke-10 dan 11. Dan tahun ini, pemain berjuluk CR7 itu berpeluang membawa Madrid meraih trofi bergengsi itu untuk kali ke-12 jika mengalahkan Juventus pada laga final 3 Juni mendatang.

Meski sudah berusia 32 tahun, kemampuan Ronaldo dalam mencetak gol belum memudah. Ia bahkan tercatat sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Madrid setelah mencetak 400 gol dalam 389 penampilan.

Selain Ronaldo, ada sejumlah pemain hebat yang pernah bermain bersama Real Madrid. Siapa saja mereka. Berikut lima pemain hebat dalam sejarah Real Madrid.

liputan6.com

loading...

Related Posts :

0 Response to "5 Pemain Hebat dalam Sejarah Real Madrid - Bola"

Posting Komentar

loading...