Jakarta - Massa pendukung Basuki Tjahaja Purnama kembali menggelar aksi simpatik di depan Balai Kota DKI Jakarta. Mereka membawa setangkai bunga mawar merah kemudian mengacungkannya secara serentak.
Berdasarkan pantauan detikcom di seberang Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu, sekitar pukul 08.00 WIB, massa yang sudah berkumpul sejak sejam sebelumnya mulai menyanyikan lagu kebangsaan 'Indonesia Raya' serta lagu wajib nasional 'Satu Nusa Satu Bangsa'. Sembari bernyanyi, mereka mengacungkan bunga mawar ke langit. Selanjutnya massa mengucapkan Sumpah Pemuda.
Satu per satu dari mereka mulai berorasi secara bergantian. Mayoritas massa mengenakan pakaian hitam serta membawa atribut, seperti papan bertuliskan tuntutannya. Tuntutan tersebut antara lain 'Free Ahok' serta 'Justice for Ahok'.
Sesekali mereka menyelingi orasi dengan ucapan takbir 'Allahu Akbar'. Tuntutan utamanya adalah keadilan hukum untuk Gubernur DKI Jakarta nonaktif Basuki Tjahaja Purnama.
Aksi yang bertajuk 'Kebangkitan Silent Majority' ini juga dihadiri Chiko Hakim, Yossi 'Project Pop', Mongol Stres, serta pendukung Ahok lainnya.
Sementara itu, lalu lintas dari arah Stasiun Gambir menuju Patung Kuda sedikit tersendat. Massa memenuhi hingga separuh badan jalan.
detik.com
0 Response to "Massa Pro-Ahok Memulai Aksi dengan Acungkan Mawar di Balai Kota"
Posting Komentar