Mayat Pria Membusuk dengan Jeratan Tambang di Leher Ditemukan di Karawang

Karawang - Dua orang petani menemukan mayat tanpa identitas di pinggir jalan alternatif ringroad Karawang, Kelurahan Plumbonsari, Kecamatan Karawang Timur, Minggu. Saat ditemukan, kondisi mayat itu amat mengenaskan. Dengan bau menyengat, mayat laki - laki itu sudah busuk dan dipenuhi belatung.

Kasatreskrim Polres Karawang, AKP Maradona Armin Mappaseng mengatakan mayat tersebut diduga merupakan korban pembunuhan. "Saat ditemukan lengan terikat ke belakang, leher korban pun dijerat tambang," ujar Maradona lewat pesan singkat.

Maradona mengatakan, polisi belum menemukan benda lain atau kendaraan di dekat mayat tersebut. Polisi pun belum menemukan senjata yang diduga digunakan membunuh korban.

Hingga kini, polisi masih mencari identitas mayat tersebut. Maradona mengungkapkan jenazah pria dengan tinggi 170 cm dan berat 70 kilogram itu saat ini berada di RSUD Karawang untuk diverifikasi. "Rambutnya pendek, memakai kaos oblong warna hitam dan celana jeans hitam," ungkap Maradona.

Adapun Maradona berharap, publikasi penemuan jenazah ini dilakukan supaya segera diketahui oleh keluarga korban. "Tolong diekspose supaya keluarga korban lekas mengetahui,"kata dia.

detik.com

loading...

0 Response to "Mayat Pria Membusuk dengan Jeratan Tambang di Leher Ditemukan di Karawang"

Posting Komentar

loading...