Foto: dok. detikcom
Bandung - Presenter Farhan diam-diam mendekati Partai PDIP untuk maju dalam Pilwalkot Kota Bandung 2018. PDIP terbuka bagi Farhan untuk menjadi salah satu bakal calon yang diusung PDIP.
"Farhan sudah berbisik kepada saya. Silahkan saja, makanya saya suruh daftar. Tidak tahu nanti apakah akan daftar atau tidak," ucap Ketua DPD Partai PDIP Jabar, TB Hasanudin saat ditemui di sekretariat DPD Partai PDIP Jabar, Jalan Pelajar Pejuang, Kota Bandung, Jabar, Sabtu.
Hasanudin mengatakan, PDIP terbuka bagi siapapun yang siap maju untuk Pilwalkot Bandung 2018. Pihaknya juga membuka pintu bagi Farhan untuk maju melalui roda PDIP.
"Silahkan kalau dia berminat mencalonkan diri sebagai kepala daerah di Kota Bandung. Kita welcome, bukan hanya Farhan, siapapun juga," tuturnya.
Hasanudin menambahkan, selain Farhan, ada beberapa nama lain yang menyatakan siap maju dalam Pilwalkot Bandung 2018. Nama-nama tersebut yakni Isa Subagdja, Achmad Nugraha, Aries Supriatna, dan Ayi Vivananda.
"Itu nama-nama yang sudah kita teropong. Kemudian mereka juga melakukan sosialisasi," katanya.
Nama-nama yang menyatakan siap maju sebagai calon Wali Kota Bandung 2018 itu diharapkan untuk mendaftar pada 20 Mei hingga 6 Juni 2017. DPD PDIP nantinya akan mengkaji nama-nama dan mengerucutkan hingga menemukan calon yang pas untuk bertarung di Pilwalkot Bandung 2018.
"Nanti partai melihat dari karakter calon itu. Kuat atau tidak. Punya ambisi atau tidak. Jangan sampai partai hanya dijadikan tunggangan saja," katanya.
detik.com
loading...
0 Response to "Presenter Farhan Dekati PDIP untuk Pilwalkot Bandung 2018"
Posting Komentar