JAKARTA, - Kepala Satpol PP DKI Jakarta Jupan Royter mengatakan, petugas satpol PP akan melakukan penertiban terhadap pedagang yang berjualan di pasar tumpah yang tidak sesuai pertuntukan.
Selama Ramadhan, kerap terlihat pasar tumpah yang diisi penjual takjil di trotoar. Keberadaan pasar tumpah ini kerap mengokupasi ruas jalan sehingga mengakibatkan kepadatan lalu lintas.
Jupan mengatakan, pihaknya tidak akan memberikan kelonggaran kepada pedagang karena alasan kebutuhan ekonomi.
Menurut dia, jika memang pasar tumpah tak sesuai dengan peruntukkannya, penertiban tetap harus dilakukan.
"Enggak ada longgar-longgar. Saya sudah bilang laksanakan tugas sesuai tugas pokok dan fungsi. Enggak ada istilah toleransi. Karena alasan cari makan, enggak bisa dong, semua ada aturannya," ujar Jupan saat ditemui di Jakarta Selatan, Senin.
Jupan menyampaikan, Pemprov DKI tidak pernah melarang warga untuk berdagang. Namun, ia menilai perlu ada kesadaran bagi warga untuk mematuhi peraturan daerah yang berlaku.
"Semua ada aturannya. Sesuai pada koridor hukum, enggak ada yang larang cari makan," ujar Jupan.
Salah satu titik yang kerap menjadi pusat keramaian pasar tumpah berada di kawasan Pasar Tanah Abang. Di kawasan itu kerap menimbulkan kepadatan yang cukup parah.
kompas.com
0 Response to "Satpol PP Akan Tertibkan Pedagang Pasar Tumpah yang Mengokupasi Jalan"
Posting Komentar