Everton dikabarkan sudah mengadakan pembicaraan dengan Malaga mengenai kemungkinan mendatangkan Sandro Ramirez di musim panas.
Pemain berusia 21 tahun baru bergabung dengan Malaga dari Barcelona di musim panas lalu, namun performa apiknya di La Liga 16/17 membut banyak tim Eropa tertarik untuk merekrutnya.
Sandro mencetak 14 gol untuk membantu Malaga finish di posisi 11 klasemen akhir dan sebelumnya sempat dikaitkan dengan rencana pindah ke Atletico Madrid, sebelum tim asuhan Diego Simeone terkena embargo transfer.
BBC mengabarkan bahwa Everton tertarik pada Sandro dan siap untuk menebus klausul 5,2 juta pounds yang melekat di kontraknya, seiring tujuan manajer Ronald Koeman mempertajam lini depan.
Masa depan Romelu Lukaku hingga kini masih diragukan terlepas dari spekulasi yang mengaitkannya dengan Chelsea dan Manchester United, namun Koeman disebut melihat Sandro sebagai opsi bagus untuk melapis Lukaku, alih-alih menjadikannya sebagai pengganti striker Belgia.
Everton dikabarkan tertarik juga pada kapten Ajax, Davy Klaasen, yang mencetak 14 gol musim lalu.
merdeka.com
0 Response to "Everton hubungi Eks Striker Barcelona"
Posting Komentar