Polres Metro Jakarta Selatan menggelar apel Operasi Ramadniya di Mapolres Jakarta Selatan, Minggu. Apel untuk operasi pengamanan jelang Idul Fitri ini dipimpin langsung Kapolres Jaksel Kombes Iwan Setiawan.
Iwan Setiawan menegaskan, operasi ini fokus pada antisipasi tindak kriminalitas dan aksi teror sebelum serta sesudah perayaan Idul Fitri. "Kita ingin mengantisipasi hal-hal kerawanan, tempat yang penuh masyarakat, seperti gesekan masyarakat," ujar Iwan.
Dia menjelaskan, penjagaan akan dipusatkan di seluruh wilayah Jakarta Selatan dengan didirikan 14 Pos Pengamanan. Pihaknya menerjunkan 371 personel. Iwan berpesan pada anak buahnya untuk meningkatkan kewaspadaan mengingat polisi tengah menjadi target dan sasaran aksi teror. Ini berkaca dari peristiwa bom di Kampung Melayu dan sebelumnya.
Iwan juga berpesan untuk lebih jeli melihat potensi aksi teror di tengah masyarakat. "Saya titip pesan kepada semua, apapun bentuk pengamanan dan penjagaannya, yang pertama adalah tempat yang rekan-rekan jaga itu aman dengan sterilisasi pastikan aman dari aksi teror," tegasnya.
Menurutnya, kesigapan dan kesiapan personel kepolisian bisa membuat pelaku teror berpikir ulang untuk melancarkan aksinya. Karena itu dia meminta anak buahnya tidak lengah dalam melakukan pengawasan.
"Dari kesigapan kita saya pikir para pelaku teror akan berpikir 1.000 kali untuk melakukan itu, kita jangan lengah dan harus waspada kepada orang-orang yang diwaspadai dan dicurigai silakan lapor kepada tim khusus yang telah disiapkan," tegasnya.
Dia menambahkan, operasi ini akan melibatkan pasukan gabungan dari berbagai instansi mulai dari TNI, Damkar, Dishub, dan Organisasi kemasyarakatan. [noe]
merdeka.com
0 Response to "Kapolres Jaksel minta anak buah waspada aksi teror jelang Idul Fitri"
Posting Komentar