Sandiaga pastikan Anies Baswedan tak temui Habib Rizieq saat Umroh

Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih Sandiaga Uno memastikan pasangannya Anies Baswedan tak akan menemui Rizieq Syihab di Arab Saudi. Sebab, perjalanan Anies ke tanah suci Mekkah hanya untuk menjalankan ibadah umroh.

"Enggak terjadwalkan, enggak ada. Pak Anies mau fokus ibadah," kata Sandi saat ditemui di Graha Merah Putih Telkom, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Senin.

Rizieq saat ini tengah diburu polisi. Rizieq telah ditetapkan menjadi tersangka dalam kasus chat porno dengan Firza Husein.

Sandi menuturkan, Anies hanya memiliki waktu 7 hari untuk menjalankan ritual ibadah umroh di Tanah Suci. Semua kegiatannya berada di sekitaran Masjidil Haram dan Masjid Nabawi.

Diketahui, Anies dijadwalkan melaksanakan ibadah umroh pada 4 Juni hingga 11 Juni. Hal ini juga sebelumnya dilakukan juga Sandiaga di awal Ramadan.

"Sengaja dibuat gantian, biar ada yang di Jakarta. Jadi kalau ada hal yang perlu ditindaklanjuti, bisa langsung sekarang," tutur Sandiga.

Sandi pun mengaku mendapatkan mandat dari Anies untuk menangani berbagai kegiatan di Jakarta selama dirinya menjalankan ibadah umroh.

"Saya ditugasi sama Pak Anies untuk mengawal proses," tandanya. [rnd]

merdeka.com

loading...

Related Posts :

0 Response to "Sandiaga pastikan Anies Baswedan tak temui Habib Rizieq saat Umroh"

Posting Komentar

loading...