Senangnya Jokowi lihat hewan-hewan di Ragunan

Presiden Joko Widodo mengungkap rasa senangnya usai mengunjungi Pusat Primata Schmutzer Ragunan. Kunjungan ini merupakan kunjungan pertama setelah menjadi Presiden Republik Indonesia.

"Senang saja lah kita lihat hewan-hewan," ungkap Jokowi di depan Pusat Primata Schmutzer Ragunan, Jakarta Selatan, Kamis.

Saat menjabat sebagai gubernur DKI Jakarta, Jokowi juga pernah mengunjungi Pusat Primata Schmutzer Ragunan sebanyak dua kali. Tercatat pada tahun 2013 dan 2014. Hewan yang dikunjungi pun masih sama yakni Gorila bernama Namanu Kumbo, Monyet, Lutung dan sejumlah hewan lainnya.

"Saya lihat sehat-sehat, masih sama," ujarnya.

Jokowi mengaku sengaja memilih Pusat Primata Schmutzer Ragunan karena dua hal. Pertama karena tiket masuk yang terbilang murah, kedua memiliki sisi edukasi yakni mengenalkan koleksi satwa kepada masyarakat.

"Kenalkan pada anak-anak, oh itu yang namanya gajah, beruang, itu yang namanya monyet, itu yang namanya buaya, lutung. Ya kita benar-benar melihat hewan-hewan yang ada," terangnya.

Seperti pengunjung pada umumnya, Jokowi dan keluarga juga membayar tiket masuk Pusat Primata Schmutzer Ragunan yakni Rp 7.500 per orang. Sementara tiket masuk ke kawasan Ragunan yakni Rp 4.000.

"Ini kan tempat hiburan yang paling murah. Murah meriah. Kita lihat semuanya bisa masuk ke sini," pungkasnya. [eko]

merdeka.com

loading...

0 Response to "Senangnya Jokowi lihat hewan-hewan di Ragunan"

Posting Komentar

loading...