Tol Palindra di Sumsel Amblas, Pengelola Kebut Perbaikan

Palembang - Dua hari jelang diresmikan sebagai jalur mudik lebaran, ruas jalan tol Palembang - Inderalaya amblas dengan kedalaman lebih kurang 1 meter. Akibatnya, Pelaksana proyek tol lengsung melakukan perbaikan agar dapat dilalui jalur mudik.

"Iya memang ada tanah yang turun dengan kedalaman sekitar 1 meter. Tapi sudah diperbaiki langsung dan tidak menghambat penggunaan jalur mudik sesuai yang sudah dijadwalkan," ujar Ketua Pelaksana Proyek Tol Palindra Hasan Turcahyo kepada detikcom melalui sambungan seluler, Minggu.

Foto: Tol Palindra
Dilanjutkan Hasan, turunnya kontruksi jalan tol di desa Rambutan, kecamatan Pamulutan, kabupaten Ogan Ilir dikarenakan konruksi ruas sepanjang 30 meter belum dilakukan pembangunan permanen, mengingat kondisi jalan yang berada tepat dibawah jalur saluran udara tegangan tinggi dan tidak bisa dilakukan proses vakum untuk menompang tanah agar ketahanannya dapat terjamin.

Sehingga, kondisi tanah di wilayah tersebut bergeser pada Sabtu sore. Namun, Hasan memastikan perbaikan telah dilakukan dan selesai pada besok hari, ini agar dapat digunakan saat jalur mudik dari H-7 hingga H+7 lebaran.

"Seharusnya itu dilakukan pengerasan dengan menanam tiang pancang sedalam 16 sampai 18 meter kebawah tanah. Tapi ini tidak bisa dilakukan karena berada di bawah bawah jalur Sutet itu. Tapi sekarang sudah dilakukan penimbunan di badan jalan dan turunnya tanah juga tidak akan menganggu jalur mudik. Bahkan saat ini kondisi telah kembali seperti semula meskipun tetap ada pengerjaan penimbunan," Sambung Hasan.

Sebagaimana diketahui, tol Palindra yang terdiri atas tiga seksi pembangunan sejauh 21,93 kilometer hingga kini masih terganjal berbagai persoalan. Sehingga dari tiga seksi itu, hanya Tol Palindra yang akan diresmikan pada H-7 sebagai jalur mudik lebaran.

detik.com

loading...

Related Posts :

0 Response to "Tol Palindra di Sumsel Amblas, Pengelola Kebut Perbaikan"

Posting Komentar

loading...