Batistuta: Higuain Selalu Sial Di Final

Mantan Striker Timnas Argentina, Gabriel Batistuta memberikan dukungan kepada striker Juventus, Gonzalo Higuain. Batistuta menilai Higuain selalu apes di partai final sehingga ia gagal meraih sejumlah trofi bergengsi.

Striker Juventus ini memang kerap mendapat kritikan saat ia membela Timnas Argentina. Ia disebut selalu tidak berdaya saat melakoni partai-partai besar dan krusial.

Salah satu "dosa" besar Higuain di mata para pendukung Argentina adalah di Final Piala Dunia 2014 silam. Pada laga tersebut, Higuain gagal memanfaatkan sejumlah peluang emas sehingga Gelar Juara Dunia harus rela mereka berikan kepada Timnas Jerman.

Di mata Batistuta, apa yang dialami Higuain itu semata-mata hanya kesialan belaka. "Mereka banyak mengalami kesialan, terutama Higuain. Ia gagak memanfaatkan peluang emas di tiga Final," beber Batistuta kepada FIFA 1904.

"Saya mengatakan itu kesialan karena dialah yang menciptakan tiga peluang tersebut. Karena kesialannya itu ia gagal memanfaatkan peluang-peluang tersebut."

"Melawan Jerman sebagai contoh, ia gagal memanfaatkan bola di depan gawang setelah ia mendapat bola liar karena dia sudah menyadari pergerakan bola itu. Dia sudah melakukan apa yang harus dilakukan seorang nomer 9 lakukan. Ia melakukan itu segala sesuatunya dengan benar namun tidak untuk memasukan bola ke gawang lawan." tutup mantan Striker Argentina tersebut.

merdeka.com

loading...

Related Posts :

0 Response to "Batistuta: Higuain Selalu Sial Di Final"

Posting Komentar

loading...