Diaspora Beri Jokowi Penghargaan karena Terus Promosikan Indonesia

Jakarta - Diaspora Indonesia memberikan penghargaan kepada Presiden Joko Widodo. Penghargaan itu diberikan karena Jokowi dianggap telah mendukung kinerja WNI yang tergabung dalam Diaspora Indonesia.

"Karena beliau sangat mendukung kerja kita dan memberi semangat pada kita untuk selalu mempromosikan Indonesia di tempat kita tinggal," kata jubir Executive Committee Indonesia Diaspora Network, Monique, seusai audiensi dengan Presiden Jokowi di Istana Negara, Jl Veteran, Jakarta Pusat, Senin.

Penghargaan yang diberikan tersebut berupa plakat. Penghargaan diberikan langsung kepada Jokowi dalam audiensi yang berlangsung tadi pagi.

Baca juga: Diaspora Indonesia Beri Penghargaan untuk Presiden Jokowi

"Jadi Pak Presiden juga tadi menitipkan pesan supaya meningkatkan investasi untuk masuk ke Indonesia karena masih banyak sekali yang dibutuhkan," ucap Monique.

Menurut Monique, Jokowi menyebut angka Rp 5.400 triliun investasi yang dibutuhkan. Untuk itu, Diaspora Indonesia diminta mendorong peningkatan nilai ekspor produk Indonesia ke tempat mereka berdomisili saat ini.

"Jadi kami sudah melaporkan bahwa apa yang ingin kami lakukan adalah meningkatkan, membantu pemerintah meningkatkan ekspor ke luar negeri, dan di mana diaspora Indonesia akan lebih berpartisipasi dalam hal ini," tutur Monique.

Pertemuan itu juga dihadiri Menlu Retno Marsudi. Pertemuan berlangsung selama sekitar 1 jam secara tertutup.

detik.com

loading...

Related Posts :

0 Response to "Diaspora Beri Jokowi Penghargaan karena Terus Promosikan Indonesia"

Posting Komentar

loading...