JAKARTA, - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menginginkan perumahan warga di sekitar Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Jakarta Selatan memiliki ornamen khas Betawi.
"Tadi disampaikan harus ada ornamen khas betawi di rumah sekitar sini. Sehingga orang masuk ke sini sudah kelihatan betul nuansa Betawinya," ujar Djarot di Setu Babakan, Sabtu.
Djarot mengaku akan segera membuat peraturan terkait masalah ini. Ia menambahkan, langkah ini dilakukan untuk melestarikan budaya Betawi di Jakarta.
Baca: Kunjungi Setu Babakan, Djarot Nyanyi "Nonton Bioskop"
"Saya akan kebut Pergub tentang optimalisasi kawasan PBB Setu Babakan. Kita akan kebut, mudah-mudahan bulan Juli ini selesai sebagai oprasionalisasi Perda nomor 4 tahun 2015 tentang pelestarian budaya Betawi," tambah dia.
Atas dasar itu, Djarot bersama istrinya Happy Farida menyempatkan diri meninjau Setu Babakan pada Sabtu siang ini.
Dalam kunjungannya, Djarot juga ditemani oleh Wali Kota Jakarta Selatan Tri Kurniadi dan Kepala Dinas Parawisata DKI Jakarta Catur Laswanto.
kompas.com
0 Response to "Djarot Minta Rumah Warga di Setu Babakan Memiliki Ornamen Khas Betawi"
Posting Komentar