Satu Lagi Patung Macan Tertawa, Kali ini di Boyolali Jateng

Boyolali - Sebagai kawasan penghasil susu sapi, tak heran di sejumlah tempat di Kabupaten Boyolali dibangun patung sapi sebagai identitas daerah. Namun di Simo, Boyolali, terdapat patung macan atau harimau. Sebagian orang mengatakan ekspresi macan di patung tersebut terkesan ramah dan tertawa ngakak.

Lokasinya di pertigaan depan kantor kecamatan, di ruas jalan Madu atau Simo - Klego. Patung tersebut berada di sebuah tugu di tengah jalan simpang tiga. Posisi macan tampak sedang duduk menghadap ke selatan, seakan menyambut pendatang yang dari arah Boyolali.

Diatasnya terdapat 5 kerucut. Satu kerucut yakni yang paling tengah atau yang paling besar dibangun mirip stupa candi. Di bawahnya di 4 sisi terdapat lubang bulat untuk menaruh jam. Namun kini tinggal dua jam saja yang ada, itu pun sudah tidak berfungsi alias mati.

Ekspresi patung macan di pertigaan Simo, Boyolali.

Sekilas tidak ada yang aneh dari tugu maupun patung macan tersebut. Patung macan duduk diantara empat tiang yang menyangga mahkota tugu setinggi sekitar 7 meter tersebut. Patung macan dalam posisi duduk jongkok menghadap ke selatan dengan mulut menganga.

Mulut patung menganga itulah yang dinilai oleh sebagian orang jadi terkesan lucu. Mungkin juga kesan lucu itu muncul setelah khalayak ramai memperbincangkan patung macan lucu di Cisewu, Garut, Jabar. Kini giliran patung macan di Simo yang mendapat giliran 'ditertawakan'.

"SATU LAGI, HARIMAU YANG RAMAH. Patung harrimau ini berada di pertigaan utama Kota Kecamatan Simo, Boyolali. Saat melintas, saya tersenyum melihat roman mukanya yang ramah--dan bukan seram. Dari samping, sang macan malah seperti terlihat sedang ngakak!" demikian tulis seorang netizen.

Tampak samping patung yang disebut seperti tertawa terbahak.

Namun seorang warga di Simo, Sumarno, menyebut tidak melihat kesan tertawa terbahak di wajah patung itu. Memang dia menangkap kesan ramah dari ekspresi patung, namun mulut macan yang menganga itu menurutnya adalah ekspresi macan mengaum.

"Patung macan tidak harus menakutkan, malah terlihat ramah. Dibuat dengan mukut yang terbuka itu menggambarkan macan sedang mengaum. Itu kan dikaitkan dengan penamaan daerah ini yang bersumber dari suara auman macan," kata Sumarno, Minggu.

detik.com

loading...

0 Response to "Satu Lagi Patung Macan Tertawa, Kali ini di Boyolali Jateng"

Posting Komentar

loading...