JAKARTA, - Sekretaris Jenderal Partai Golkar, Idrus Marham, mengimbau agar Panitia Khusus Angket Komisi Pemberantasan Korupsi membuat tahapan kerja yang proporsional.
Hal itu disampaikan Idrus menanggapi respons negatif dari publik terkait kunjungan Pansus ke Lembaga Pemasyarakatan Sukamiskin, Bandung.
Ia meyakini, jika agenda kerja Pansus dibentuk berdasarkan tujuan awal untuk memperkuat KPK, maka publik pun ikut mendukung.
"Karena itu juga saya mengharapkan teman-teman yang ada di Pansus ini supaya betul-betul secara konsisten berdasarkan aturan yang ada, konsisten pada tujuan awal dibentuknya Pansus ini," ujar Idrus di Jakarta, Minggu.
Hal itu, kata Idrus, seperti saat berlangsungnya Pansus Angket Century dulu. Menurut dia, Pansus Century mendapat dukungan publik karena tahapannya sesuai dan tidak terkesan mengada-ada.
Ia mengaku sudah mengingatkan Ketua Pansus Angket, Agun Gunandjar Sudarsa yang merupakan kader partai berlambang beringin itu, agar menyusun tahapan kerja yang proporsional dan konsisten.
"Sudah kami ingatkan, kami juga harapkan itu di sini, jadi tahapan-tahapan itu dulu pada time schedule itu, dan konsisten melaksankan itu," tutur Idrus.
Berbagai pihak mengkritik Pansus Angket KPK, terutama seusai menemui para koruptor.
Para pakar yang tergabung dalam Asosiasi Pengajar Hukum Tata Negara-Hukum Administrasi Negara menilai, pembentukan Pansus Hak Angket KPK oleh DPR RI cacat hukum.
Total ada 23 anggota DPR di dalam Pansus Hak Angket KPK. Berikut nama-nama mereka:
1. Fraksi PDI-P: Masinton Pasaribu, Eddy Kusuma Wijaya, Risa Mariska, Adian Yunus Yusak, Arteria Dahlan, Junimart Girsang.
2. Fraksi Golkar: Bambang Soesatyo, Adies Kadir, Mukhammad Misbakhun, John Kennedy Azis, Agun Gunanjar.
3. Fraksi PPP: Arsul Sani, Anas Thahir
4. Fraksi NasDem: Taufiqulhadi, Ahmad HI M. Ali
5. Fraksi Hanura: Dossy Iskandar
6. PAN: Mulfachri Harahap, Muslim Ayub, Daeng Muhammad.
7. Gerindra: Moreno Suprapto, Desmond Junaidi Mahesa, Muhammad Syafii, Supratman Andi Agtas.
kompas.com
0 Response to "Sekjen Golkar Imbau Pansus Angket Buat Tahapan Kerja yang Proporsional"
Posting Komentar