Banyumas - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengajar dan memotivasi siswa SMA Negeri 1 Sokaraja, Banyumas, Jawa Tengah. Sekolah tersebut mempunyai muatan lokal yakni batik.
Di Sekolah ini para siswa dikenalkan bagaimana membuat desain batik, membuat inovasi baru dengan motif batik. Melihat ketrampilan yang dimiliki itu Ganjar mengajak para siswa untuk dapat mematenkan hasil karyanya tersebut.
"Ternyata SMA Sokaraja ini punya nilai tambah adalah batik, dari desain dan inovasi baru. Ada desain baru yang dipatenkan," kata Ganjar usai mengajar, Senin.
Menurut dia, di sekolah ini ada kegiatan membatik di tingkat SMA bahkan setiap kelas punya desain batik sendiri. "Pertanyaan anak anak bagus bagaimana agar bisa melestarikan, maka karya ciptanya didaftarkan. Kalau ada teknologi membuat menarik dan bagus seperti canting sendiri tolong dipatenkan," ujarnya.
Setelah itu lanjut dia, bagaimana agar batik karya anak anak SMA Negeri 1 Sokaraja bisa dijual pada masyarakat luas, dia minta agar dapat dibuka, diproduksi sehingga masyarakat bisa tahu desain batik baru dari para siswa.
"Coba ini agar di buka agar masyarakat bisa mendapatkannya. Itu nanti, diproduksi, dibeli dan seterusnya," katanya.
Dia mengatakan untuk menjaga dan menumbuhkan rasa bangga para siswa agar setiap kelas bisa mendesain sendiri dan para siswa menggunakan batik yang mereka buat sendiri. Dengan begitu nanti tidak lagi ada pengadaan seragam tetapi inisiatif yang muncul dari siswa siswa
"Saya terima kasih sekali pada SMA Sokaraja ini mau mendidik siswa-siswanya agar mempunyai kemampuan untuk membatik dan akhirnya menciptakan desain yang banyak sekali sehingga bisa dimunculkan oleh desainer-desainer muda kita. Misal kalau kurang atau belum baik itu adalah proses belajar," jelasnya.
Selain itu dia meminta agar media untuk membatik untuk ditambah. Saat ini yang sudah dilakukan siswa dengan media payung. Ke depan mereka berencana untuk membatik sandal.
"Tadi saya minta medianya ditambah dan sudah nambah payung. Katanya sandal mau di batik, di daerah ini terkenalnya sandal bandol ya dan kalau kemudian sendal itu bisa di batik dengan desain yang menarik pasti bisa punya ciri khas yang ada di Banyumas," pungkas dia.
detik.com
0 Response to "Gubernur Ganjar Minta Desain Batik Dipatenkan"
Posting Komentar