Jakarta - Akhir pekan ini ada sejumlah berita menarik dari Tanah Air dan luar negeri. Semua disajikan dengan lengkap dan akurat.
Presiden Jokowi mengaku sudah tiga kali menonton film Penghianatan G30S/PKI. Orang nomor satu di Indonesia menegaskan tak ada ruang bagi PKI di negeri ini.
Sementara itu Setya Novanto dikabarkan membaik kondisinya. Sejumlah barang sudah mulai dibawa pulang dari rumah sakit Premier Jatinegara.
Dari ajang Formula 1, Max Verstappen menjadi pemenang di Sirkuit Sepang, Malaysia. Ada juga kehebohan soal foto finalis kontes kecantikan Miss Grand International dari Malaysia memakai kostum kuda lumping.
Berikut Top 5 News yang dirangkum detikcom, Minggu:
[Gambas:Video 20detik]
1. Jokowi Bicara PKI
Presiden Joko Widodo hadir dalam kegiatan nonton bareng film Penghianatan G30S/PKI di Makorem Suryakencana, Bogor, Jabar, Jumat. Jokowi mengaku dirinya sudah 3 kali menonton film garapan sutradara Arifin C Noer tersebut.
Usai menjadi inspektur upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur, Jokowi bicara soal PKI.
Jokowi menegaskan bahwa tak ada lagi ruang bagi Partai Komunis Indonesia untuk bangkit di bumi pertiwi.
Simak pesan Jokowi: Tak Ada Ruang untuk PKI
2. Novanto Segera Pulang?
Kondisi kesehatan Setya Novanto dikabarkan telah membaik. Ketua DPR itu pun disebut akan pulang dari RS Premier Jatinegara pada Senin besok.
Minggu barang-barang milik Novanto telah dibawa keluar tadi pagi. Tampak mobil Toyota Alphard warna hitam berpelat B 11 FPG yang biasa dipakai Novanto mengangkut barang-barang dari dalam rumah sakit sekitar pukul 10.09 WIB.
Baca selengkapnya: Barang-barang Dibawa Pulang
3. Verstappen Menang di Malaysia
Balapan seri ke-15 ajang Formula 1 2017 sudah kelar. Driver Red Bull, Max Verstappen, menjadi pemenangnya.
Dalam adu cepat di Sirkuit Sepang, Minggu siang WIB, Verstappen menjadi yang tercepat melahap 56 lap dengan catatan waktu satu jam 30 menit 1,290 detik. Ada di belakang Verstappen ada pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, yang membukukan waktu 12,8 detik lebih lambat.
Pebalap Red Bull, Daniel Ricciardo, melengkapi posisi podium dengan catatan waktu 22,5 detik lebih lambat dari Verstappen.
Baca selengkapnya: Hasil F1 GP Malaysia
4. Wakil Malaysia Berkostum Kuda Lumping
Netizen Indonesia heboh dengan foto finalis kontes kecantikan Miss Grand International dari Malaysia memakai kostum kuda lumping yang identik dengan budaya Jawa. Netizen pun menuding Malaysia mencontek. Benarkah?
Tudingan mencontek ini rupanya diketahui pihak Miss Grand International Malaysia. Melalui akun Instagram mereka pun memberikan penjelasan mengenai penampilan Miss Grand Malaysia mengenakan kostum kuda lumping.
Baca penjelasan lengkapnya: Wakil Malaysia Berkostum Kuda Lumping
5. Catalonia Ingin Merdeka dari Spanyol
Pemerintah Spanyol berupaya keras menggagalkan kemerdekaan Catalonia. Sepertinya hal itu sangat logis, menimbang 20% ekonomi Spanyol berasal dari daerah yang terkenal dengan klub sepakbola, Barcelona tersebut.
Polisi Spanyol merangsek masuk ke tempat pemungutan suara di mana Presiden Regional Catalan Carles Puigdemont dijadwalkan melakukan pencoblosan. Kericuhan sempat terjadi antara polisi dengan warga di luar pusat TPS Barcelona.
Polisi tampak menggunakan tameng dan memaksa orang-orang mundur. Sedangkan, para pemilih meneriakkan 'kami orang-orang damai' dan 'kami tidak takut'.
Baca selengkapnya: Risiko Besar Menanti Catalonia
detik.com
0 Response to "Jokowi Bicara PKI, Novanto Segera Pulang dari RS?"
Posting Komentar