Klinik belakang Satria Mandala terbakar, 17 mobil pemadam dikerahkan

Kebakaran terjadi di belakang Museum Satria Mandala, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Sebanyak 17 unit mobil pemadam dikerahkan ke lokasi.

Petugas jaga Pemadam Kebakaran Jakarta Selatan, Surahman mengatakan kejadian tersebut dilaporkan pukul 20.15 WIB. Mengenai penyebab kebakaran dia belum mendapat informasi lebih lanjut.

"Klinik yang terbakar belakang museum," katanya kepada merdeka.com, Minggu.

Berkat kerja keras petugas api akhirnya bisa dipadamkan. Saat ini masih proses pendinginan agar api tidak nyala kembali. "Sekarang sudah padam," tuturnya.

Surahman mengatakan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Kerugian yang diderita pemilik klinik dia juga tak mengetahui secara detail.

[did]

merdeka.com

loading...

Related Posts :

0 Response to "Klinik belakang Satria Mandala terbakar, 17 mobil pemadam dikerahkan"

Posting Komentar

loading...