Kunjungi "Little Tokyo", Sandiaga Janji Permudah Izin Festival Budaya

JAKARTA, - Wakil Gubernur terpilih DKI Jakarta Sandiaga Uno berkunjung ke festival budaya Jepang "Little Tokyo" di Blok M, Jakarta Selatan, Minggu malam.

Dalam kunjungannya, Sandi melihat banyak usaha kecil dan menengah untung besar melalui acara tersebut.

"Ini acara yang menurut kami membangkitkan persahabatan antara Indonesia dan Jepang, dan menggiatkan ekonomi akar rumput," kata Sandi kepada pewarta, di lokasi.

Dia menceritakan, sempat mampir ke kedai Mr Sushi yang merupakan salah satu stan di acara ini.

Baca: Jelang Ramadan, Sandiaga Berencana Ziarah ke Gorontalo dan Umrah

Sandi pun baru mengetahui bahwa pemilik Mr Sushi itu merupakan pengusaha kecil asal Indonesia dan meraup untung besar selama dua hari gelaran festival budaya Jepang di Little Tokyo.

Sandi juga berjanji, saat sudah resmi menjabat nanti, dia akan mempermudah acara-acara serupa, yakni festival kebudayaan yang hendak diadakan di Jakarta.

Baca: Sandiaga Minta Relawan Lepas Atribut dan Kaus Kampanye

Dia mencontohkan, festival budaya Korea bisa dilaksanakan di kawasan Senopati atau Santa, juga festival budaya Italia dan Eropa di kawasan Menteng.

"Izinnya nanti dipermudah, karena ini bergerak ekonominya. Acara seperti ini, tambah tahun, makin banyak pengunjungnya," tutur Sandi.

kompas.com

loading...

Related Posts :

0 Response to "Kunjungi "Little Tokyo", Sandiaga Janji Permudah Izin Festival Budaya"

Posting Komentar

loading...