Raksasa La Liga Real Madrid dikabarkan akan menawarkan Gareth Bale ke Chelsea agar mereka mau melepas Eden Hazard musim depan.
Hazard kerap dikait-kaitkan dengan Madrid. Akan tetapi, rumor itu tidak mendapatkan tanggapan dari kubu Chelsea.
Di sisi lain, Hazard sendiri juga sepertinya tidak berniat untuk pindah ke Santiago Bernabeu. Pasalnya ia kerasan tinggal di London, begitu juga dengan keluarganya.
Hazard bahkan mengaku ingin terus meraih prestasi bersama Chelsea. Apalagi ia juga punya ambisi untuk bisa jadi pemain terbaik dunia, dan memenangkan trofi Ballon d"Or.
Menurut laporan dari Don Balon, Madrid tidak mau menyerah begitu saja dalam perburuan Hazard. Mereka tetap ngotot ingin mendatangkan winger lincah asal Belgia itu musim depan. Bahkan demi memperlancar niatnya, mereka siap mengirimkan Bale sebagai bagian dari transfernya ke Stamford Bridge.
Menurut media asal Spanyol tersebut, Bale sendiri kabarnya juga tidak keberatan jika ia dijual ke Chelsea. Sebab klub tersebut bisa memberikannya gaji yang ia inginkan.
Bale sendiri musim ini tidak begitu bersinar di skuat asuhan Zinedine Zidane tersebut. Terlebih ia kerap mengalami cedera.
Kontrak Bale bersama Madrid saat ini masih berlaku hingga musim panas 2022 mendatang. Musim ini ia baru bermain sebanyak 26 kali di semua ajang dan mencetal sembilan gol dan lima assist.
merdeka.com
0 Response to "Madrid akan Umpankan Bale demi dapatkan Hazard"
Posting Komentar