Zinedine Zidane mengaku masih belum yakin kapan Gareth Bale akan bisa bermain lagi untuk Real Madrid, namun berharap saat itu akan segera tiba.
Pemain Wales mengalami cedera betis di perempat final Liga Champions melawan Bayern Munchen di Allianz Arena dan hanya bisa bermain 45 menit melawan Barcelona, 11 hari berselang.
Pemain berusia 27 tahun tak pernah turun lagi sejak saat itu dan hanya punya empat laga sisa musim ini untuk membantu Madrid memenangkan liga domestik dan Liga Champions.
Zidane mengatakan kondisi Bale terus membaik, namun mengakui bahwa ia tak yakin kapan bintangnya itu akan bisa bermain lagi.
"Kami harus melihat perkembangan Bale dari hari ke hari. Dia terus berlatih di gym, terus bekerja keras, dan mencoba menghilangkan rasa sakitnya," tutur Zidane menurut FFT.
"Kondisinya semakin bagus, namun anda harus terus mengamati perkembangannya dari hari ke hari. Dia bahkan masih belum berlatih bersama kami. Saya tidak bisa bilang kapan dia akan kembali, namun semoga segera."
merdeka.com
0 Response to "Zidane tak yakin dengan Kondisi Gareth Bale"
Posting Komentar