Obama Dijadwalkan Tiba di Yogya Siang Ini, Disambut Sultan HB X

Yogyakarta - Barack Obama dan keluarga dijadwalkan mendarat di Lanud Adisutjipto, Yogyakarta, siang ini. Danlanud Adisutjipto Marsma Novyan Samyoga akan menyambut kedatangan Obama beserta keluarganya.

"Tiba di sini pukul 12.30 WIB. Ya, saya akan menyambut beliau," ujar Novyan kepada detikcom, Rabu.

Selain Novyan, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X direncanakan ikut menyambut rombongan Obama.

Novyan memastikan Presiden Joko Widodo tidak ikut menyambut Obama. Sebab, keduanya akan bertemu di Jakarta.

"Tidak, akan bertemunya di Jakarta," ujarnya.

Sejumlah persiapan di Yogyakarta mulai dilakukan. Apel pasukan pengamanan Obama sudah digelar pagi tadi di Alun-alun Utara Keraton Yogyakarta.

Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Fajar Setyawan menegaskan pihaknya siap mengamankan kegiatan liburan Obama beserta keluarga di wilayahnya.

"Satu hal, kami siap," ucap Fajar.

Rombongan Obama dijadwalkan terbang dari Bandara Ngurah Rai, Bali, sekitar pukul 12.30 Wita.

detik.com

loading...

Related Posts :

0 Response to "Obama Dijadwalkan Tiba di Yogya Siang Ini, Disambut Sultan HB X"

Posting Komentar

loading...