Medan - Polisi menangkap 34 orang preman di terminal wilayah Medan, Sumatera Utara. Selain meresahkan warga, para preman itu juga menjadi calo taksi gelap.
"Mereka diamankan di tempat berbeda di seputaran Jalan Sisingamangaraja dan Terminal Amplas," kata Kasubdit IV/Renakta Ditreskrimum Polda Sumut AKBP Sandy Sinurat kepada detikcom, Rabu.
Razia preman tersebut dilakukan pada Selasa sore. Polisi yang mendapat laporan adanya preman langsung menuju ke lokasi.
Polisi menangkap 34 orang preman di Terminal Sisingamangaraja dan Terminal Amplas, Medan. Foto: Dok. Polda Sumut |
"Di lokasi, kita kemudian langsung mengamankan 34 orang. Saat kita amankan, mereka sedang menjadi calo taksi gelap, melakukan pengutipan uang terhadap penumpang yang akan menaiki taksi gelap. Ada juga yang sedang bermain domino di warung," jelas Sandy.
Dari razia preman, petugas mengamankan uang tunai sebanyak Rp 280 ribu dan satu set kartu domino.
"Kita masih melakukan pemeriksaan terhadap mereka," kata Sandy.
![]() |
detik.com
0 Response to "Polisi Tangkap 34 Preman di Terminal Medan"
Posting Komentar