Jakarta - Polisi telah memeriksa sebanyak 6 saksi dalam kasus tewasnya pelajar perempuan berusia 13 tahun di Cengkareng, Jakarta Barat. Polisi mengaku telah mengantongi informasi yang diduga pelaku pembunuhan.
"Yang jelas kita masih kumpulkan bukti-bukti. Kita sudah kantongi informasi pelaku," ungkap Kasat Reskrim Polres Jakarta Barat AKBP Andi Adnan kepada detikcom, Minggu.
Polisi juga terus menyelidiki dugaan motif dari pembunuhan tersebut. Andi menyebut pelaku diduga hanya satu orang. Namun Andi mengatakan akan terus mendalami keterlibatan yang terduga pelaku pembunuhan.
"Kita masih dalam keterlibatan yang diduga pelaku. Kalau sudah pasti tinggal kita kejar," tambah Andi.
Sebelumnya diketahui jenazah korban ditemukan di rumahnya di Cengkareng, Jakarta Barat. Berdasarkan keterangan seorang saksi, ia sempat mendapat laporan ada teriakan dari rumah korban sekitar pukul 15.30 WIB, Sabtu.
Lalu pada pukul 18.30 WIB, korban ditemukan sudah tidak bernyawa oleh kakek dan tantenya. Jenazah korban ditemukan dengan dengan kaki dan leher terikat tali rafia.
detik.com
0 Response to "Remaja Tewas Terikat di Cengkareng, Polisi Kantongi Data Pelaku"
Posting Komentar