Presiden Sevilla, Jose Castro, mengkonfirmasi bahwa klub tengah berusaha mendatangkan Ever Banega kembali ke Ramon Sanchez Pizjuan.
Banega meninggalkan Sevilla di 2016 untuk bergabung dengan Inter Milan dan menjadi pemain reguler di Serie A, meski klub hanya mampu finish di peringkat tujuh klasemen akhir.
Selama dua musim bermain di Sevilla, sang gelandang memenangkan Liga Europa dua kali di bawah asuhan Unai Emery, dan tim Andalusia berharap bisa merekrutnya lagi.
"Banega? Dalam sepakbola anda tak bisa mengatakan tidak," tutur Castro di Radio Sevilla. "Dia memenangkan begitu banyak hal bersama Sevilla dan dia pemain fantastis."
"Kami tidak tahu keinginan klubnya, namun ia mungkin memutuskan kembali ke sini, di mana ia menjalani tahun terbaiknya. Tidak ada jaminan dengan Inter, namun direktur olahraga kami dan Banega sedang berbicara."
"Kami tak bisa menjamin dia akan mendapat gaji sama seperti di Inter, namun siapa tahu."
merdeka.com
0 Response to "Sevilla ingin reuni dengan Banega"
Posting Komentar