Arsenal disebut sudah memberikan sinyal ketertarikan dan siap mengajukan penawaran untuk gelandang Udinese, Jakub Jankto.
The Gunners diklaim sudah mengamati situasi Jankto sejak 12 bulan terakhir, namun mereka masih belum juga mengajukan penawaran resmi untuk pemain Rep. Ceska.
Namun demikian, menurut Gazzetta dello Sport, manajer Arsene Wenger siap mengajukan penawaran untuk pemain 21 tahun menjelang dimulainya musim kompetisi mendatang.
Jankto masih menyisakan empat tahun dalam kontraknya yang berlaku sekarang, namun ada kabar yang menyebut bahwa ia punya klausul yang hanya bernilai 6 juta pounds.
Sepanjang musim lalu, Jankto mencetak lima gol dalam 29 pertandingan Serie A dan belum lama ini membela negaranya di tiga laga yang mereka mainkan di Euro U-21 di Polandia.
Arsenal sendiri sudah membuat dua transfer masif musim panas ini, dengan kehadiran Sead Kolasinac dan Alexandre Lacazette.
merdeka.com
0 Response to "Arsenal minati jasa gelandang milik Udinese"
Posting Komentar