Kapolri Dijadwalkan Bertemu Pimpinan KPK di Mabes Polri

JAKARTA, - Kepala Kepolisian RI, Jenderal Polisi Tito Karnavian dijadwalkan bertemu dengan para pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis siang ini.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Setyo Wasisto mengatakan, rencananya, pertemuan dilangsungkan di ruang Rupatama Mabes Polri, Jakarta Selatan. Pertemuan tersebut, lanjut Setyo, dalam rangka silaturahim antar lembaga penegak hukum pasca lebaran.

"Pertemuan biasa. Halal bi halal saja, kan habis lebaran," kata Setyo saat dihubungi, Kamis.

Setyo mengatakan, saat ini pihaknya masih menunggu kedatangan para pimpinan KPK. Ia tak bisa memastikan siapa saja pimpinan KPK yang nantinya akan hadir pada acara tersebut.

"Kami masih menunggu pimpinan- pimpinan KPK datang," kata Setyo.

Pantauan hingga pukul 12.17 WIB belum tampak pimpinan KPK di Mabes Polri. Tampak sejumlah wartawan dari berbagai media yang akan meliput.

kompas.com

loading...

Related Posts :

0 Response to "Kapolri Dijadwalkan Bertemu Pimpinan KPK di Mabes Polri"

Posting Komentar

loading...