Jakarta - Hermansyah, pakar IT dari ITB dibacok oleh sekelompok orang tidak dikenal di Tol Jagorawi KM 6, Jakarta Timur. Akibat peristiwa itu, korban mengalami luka serius dan saat ini mendapat penanganan di RS Hermina, Depok.
"Dari hasil pengecekan ke RS Hermina diketahui ada pasien yang diduga korban pengeroyokan dan penganiayaan atas nama Hermansyah warga Perum Pesona Depok," ujar Pjs Kasubag Humas Polresta Depok AKP Firdaus kepada detikcom, Minggu.
Firdaus menyampaikan, petistiwa itu terjadi sekitar pukul 04.00 WIB Minggu dini hari. Saat itu, korban sedang dalam perjalanan dari Jakarta Timur untuk pulang ke rumahnya dengan menggunakan mobil Toyota Avanza bernopol B 1086 ZFT.
Saat melintas di Tol Jagorawi KM 6, di sekitar Taman Mini Indonesia Indah, mobil korban dipepet mobil sedan. Korban kemudian menghentikan mobilnya.
Lima orang pelaku turun dari mobil dan menyuruh korban untuk membuka pintu. Korban turun, kemudian langsung diserang oleh para pelaku dengan senjata tajam.
Atas kejadian itu, korban mengalami luka di bagian kepala, leher dan tangan. Sementara para pelaku melarikan diri, korban diselamatkan oleh petugas Jasa Marga.
detik.com
0 Response to "Begini Detik-detik Pembacokan Hermansyah di Tol Jagorawi"
Posting Komentar