Ketua Dewan Perwakilan Wilayah Partai NasDem Jawa Barat, Saan Mustopa mengakui, Ridwan Kamil kurang tenar di wilayah Pantai Utara. Oleh karena itu pada safari politik kali ini wali kota Bandung tersebut diperkenalkan di Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
Ridwan Kamil bersama partai pendukung NasDem menyambangi Desa Pasirukem, Kecamatan Cilamaya Kulon, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Minggu. Di sana, Emil menyapa warga di Lapang Voli Pertamina, madrasah sampai pesantren.
"Memang daerah-daerah yang kita petakan kurang maksimal untuk Kang Emil terutama di daerah Pantura dan lebih khususnya daerah pantura di daerah pedalaman," kata Saan saat mendampingi blusukan Emil.
Lebih lanjut Saan menjelaskan, tingkat popularitas Emil masih belum seimbang antara perkotaan dan pedesaan. Menurut Saan, Emil lebih populer di perkotaan. "Kita akan berupaya untuk terus mensosialisasikan Kang Emil di Jawa Barat," tuturnya.
Selain Kabupaten Karawang, Emil juga masih belum tenar di beberapa wilayah di Pantura. "Habis ini kita akan ke Kabupaten Bekasi, Indramayu. Kita akan sasar daerah Pantura sampai di ujungnya Kabupaten Cirebon. Bisa jadi sampai 2018 sebelum Pilkada dimulai mungkin akan ada empat daerah yang akan dikunjungi," jelasnya.
Selain itu, Saan tidak mau menyianyiakan suara di utara Jawa Barat. Pasalnya, beberapa daerah memiliki populasi pemilih cukup besar. "Pantura ini kepadatan dan DPT nya tinggi sehingga sangat potensial untuk Kang Emil meraih suara banyak," tuturnya.
Emil sendiri mengakui, dirinya memang kurang dikenal di kawasan Pantura. Di kawasan utara Jwa Barat itu merunut beberapa lembaga survei hanya sekitar 65 persen. "Survei saya masih 65 persen dikenalnya oleh warga pedesaan Pantura," tandasnya. [did]
merdeka.com
0 Response to "NasDem sebut Ridwan Kamil kurang tenar di Pantura"
Posting Komentar