Macet di Persimpangan Tugu Kartasura? Ini Jalur Alternatifnya

SUKOHARJO, - Puncak arus mudik di Simpang Tiga Tugu Kartasura diperkirakan terjadi pada Sabtu malam.

Dari pantauan petugas kepolisian, kondisi arus kendaraan yang melintas di Kartasura dari arah Jogja dan Semarang sudah mulai meningkat.

Sehingga polisi mengimbau para pemudik diingatkan untuk mengambil jalur alternatif untuk menghindari kemacetan.

Kasatlantas Polres Sukoharjo, AKP Finan Sukma Radipta menjelaskan, kondisi terkini jalur mudik di Simpang Tiga Tugu Kartasura sudah meningkat 45 persen dibanding siang hari.

Persimpangan Tugu Kartasura tersebut merupakan salah satu simpul utama jalur mudik dari dan ke Semarang, Yogyakarta dan Solo.

"Dari pantauan saya, ada kecenderungan peningkatan jumlah kendaraan yang masuk ke wilayah Kartasura menuju Solo. Siang hari masih normal, namun menjelang sore sudah ada peningkatan dan mungkin hingga malam," kata Finan.

Baca: Mudik Lewat Sukoharjo, Waspadai Kemacetan di Tugu Kartasura

Sejumlah petugas dari Satlantas Sukoharjo disebar di sejumlah titik kerawanan kemacetan dari tugu hingga perempatan Jalan Ahmad Yani, Kartasura.

Petugas kepolisian juga akan melakukan penambahan rambu-rambu untuk menunjukkan jalur alternatif demi mengurai kemacetan.

"Kita bekerjasama dengan berbagai pihak agar siaga kemacetan dan menyiapkan jalur alternatif," katanya.

Sejumlah jalur alternatif telah disiapkan petugas bagi para pemudik yang hendak melintas di Kartasura.

Dari arah Yogjakarta telah disiapkan jalur alternatif di Simpang Tiga Pakis belok ke kanan sampai ke jalur Kecamatan Baki atau di Simpang tiga Parang Tejo sebelum Tugu Kartasura melalui Jalan Slamet Riyadi, Kartasura tembus Laweyan Solo.

Sementara itu dari arah Semarang dan Boyolali pemudik bisa masuk ke jalan Tol Solo – Kertosono di pintu tol Ngasem. Namun perlu diingat jalan tol fungsional Solo-Kertosono hanya beroperasi dari pukul 06.00-17.00 wib. 

kompas.com

loading...

Related Posts :

0 Response to "Macet di Persimpangan Tugu Kartasura? Ini Jalur Alternatifnya"

Posting Komentar

loading...