Badung - Polres Badung menggelar rekonstruksi pelarian 4 WNA penghuni Lapas Kerobokan. Total ada 30 adegan yang akan diperagakan oleh dua penghuni yang telah berhasil ditangkap.
"Polres Badung melakukan rekonstruksi bagaimana bisa keluar dari Lapas lalu ke Bandara Ngurah Rai dan bisa ke Timor Leste. Kita ikuti jejak dia, jadi ini kita bersama KemenkumHAM dan Kalapas Tonny Nainggolan," kata Wadir Reskrimsus Polda Bali AKBP Ruddi Setiawan.
Ruddi menyampaikan hal ini saat memulai rekonstruksi di Blok D Lapas Kerobokan, Badung, Bali, Kamis. 30 Adegan itu dimulai dari bangsal yang dihuni oleh Shaun Edward Davidson asal Australia, Tee Kok King asal Malaysia, Dimitar Nikolov Iliev asal Bulgaria dan Sayed Mohammed Said asal India.
Foto: Rekonstruksi 4 Napi kabur di LP Kerobokan |
"Sudah disterilkan dari pihak Lapas, adegan sebanyak 30 dan di dalam ada 5 adegan serta di luar 5 adegan. Nanti kita keluar dan ke Bandara Ngurah Rai," ujar Ruddi.
Rekonstruksi ini hanya dilakukan oleh Dimitar dan Sayed karena Shaun dan King masih belum tertangkap kembali. Dua petugas kepolisian menggantikan peran Shaun dan King saat rekonstruksi di Lapas Kerobokan.
"Dua narapidana lainnya masih dalam pencarian dengan koordinasi interpol dan Polres-polres di Indonesia," ucap Ruddi.
detik.com
0 Response to "Polisi Gelar Rekonstruksi Pelarian 4 WNA Napi LP Kerobokan"
Posting Komentar